[REVIEW] GAME TEMPLE RUN ANDROID

on Sabtu, 05 Mei 2012
Temple Run merupakan game jenis action yang dikembangkan oleh Studios Imangi. Permainan ini menceritakan tentang penjelajah yang mencuri patung di sebuah kuil kemudian di kejar – kejar oleh monyet – monyet penunggu kuil. Tujuan utama dari game ini adalah Sejauh mungkin sang penjelajah lari dari kejaran monyet – monyet penunggu kuil serta menghindari segala halang rintang yang nantinya akan dihadapi oleh penjelajah. Pemain hanya mengontrol penjelajah dengan menggunakan touchscreen dan gerakan smartphone nya. Pada awal nya Game Temple Run hanya ada pada Iphone dan Ipad. Namun pada bulan Maret 2012 game ini dirilis ke dalam sistem operasi Android.


GAME PLAY


Untuk memainkan game ini cukup mudah hanya menghindari halang rintang yang akan dilalui oleh pemain. Dengan menggeser touch screen ke atas untuk meloncat dan menggeser touch screen ke bawah untuk menunduk. Dan memiringkan SmartPhone ke kanan dan ke kiri untuk mengarahkan jalur penjelajah untuk mendapatkan koin.  Didalam game ini tidak ada garis finish karena tujuan utama dari game ini adalah mendapatkan score tertinggi dengan cara berlari sejauh mungkin. Uang koin pun akan berlipat ganda point nya sesuai dengan warna.


menu utama game

saat memainkan game


KESIMPULAN

Game berjenis action ini sangat menarik untuk dimainkan karena selain dapat meningkatkan ketangkasan kita, kita juga dapat menghilangkan kejenuhan dan akan selalu penasaran sampai sejauh mana kita dapat berlari dan mengumpulkan point.

Anda dapat mendapatkan game ini disini

selamat bermain ^^